Selasa, 27 November 2012

KURIKULUM 2013 UNTUK MENYIAPKAN GENERASI PENERUS PADA ZAMANNYA

SEL, NOVEMBER 27, 2012 9:58:06 AM SEL, NOVEMBER 27, 2012 9:58:06 AMJAKARTA, KOMPAS.com -- Perubahan kurikulum baru 2013 yang dinilai tidak jelas arahnya ditanggapi pemerintah. Perubahan kurikulum baru 2013, menurut Menteri Pendidikan dan Kebudayaan M Nuh, justru untuk menyiapkan generasi penerus bangsa yang sesuai zamannya. Nuh menegaskan, arah perubahan kurikulum baru jelas untuk meningkatkan dan menyeimbangkan kompetensi sikap, keterampilan, dan pengetahuan. Hal ini untuk meningkatkan pilar yang utama dalam menyongsong masa depan, yakni kreativitas, inovasi, dan produktif, serta semangat kebangsaan. "Proses pendidikan saat ini harus mengantisipasi masa depan, yang harus sesuai dengan zamannya. Ketika modal pengetahuan di masa depan menjadi penting, generasi penerus bangsa bisa mengantisipasinya karena memiliki kreativitas dan inovasi," tutur Nuh, Selasa (27/11/2012) di Jakarta. Nuh meminta agar penerapan kurikulum baru tidak dianggap tergesa-gesa. Perubahan kurikulum baru sudah direncanakan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah 2010-2040. "Di dunia pendidikan tidak perlu berlambat-lambat. Kita justru harus bergerak cepat untuk memperbaiki pendidikan demi menyiapkan generasi masa depan bangsa. Kalau bisa satu tahun sudah diterapkan di semua kelas dan wilayah, namun kita harus mempertimbangkan kelayakan implementasinya," papar Nuh.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda